Dari Pintu Ke Pintu Personil Brimob Polda Jabar Lakukan Edukasi Prokes Kepada Masyarakat

0
13

Bandung, bewarajabar.com – Kamis, 04/02/2021 – Menjaga kebersihan adalah hal wajib yang harus selalu dilakukan oleh siapapun dan kapanpun. Salah satunya yang terpenting adalah menjaga kebersihan tangan, pasalnya tangan adalah bagian tubuh yang sangat rentan dan dapat dengan mudah menjadi tempat bersarangnya virus, dan bakteri.

Tangan sebagai salah satu organ tubuh yang sering kali berinteraksi, menyentuh dan dapat menjadi media penyebaran kuman, virus serta bakteri yang berbahaya.  Misalnya aktivitas saat membuka pintu, memegang tangga, memencet tombol lift, keyboard komputer dan berjabat tangan. Lalu tanpa disadari, setelahnya kita makan, mengusap mata, menyentuh hidung atau mulut kita sendiri, pada saat itulah kuman atau virus dapat masuk ke tubuh kita.

Dampak yang ditimbulkan akibat kebiasaan tidak menjaga kebersihan tangan bisa berskala ringan hingga berat, akibat terserang virus dan bakteri. Dan penyebarannya sendiri dapat terjadi lewat tangan, seperti flu, diare, hepatitis, H1N1 hingga penyakit COVID-19 akibat virus Corona.

Kali ini Anggota Patroli Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar melaksanakan patroli masif di Kampung Tangguh Margalaksana Bandung, Kampung Binaan Satbrimob Polda Jabar untuk memberikan edukasi dan himbauan agar selalu menggunakan masker apa lagi saat masa pandemi ini sangat penting sekali untuk menjaga kebersihan dan selalu menjaga jarak aman.

Dalam kegiatan kali ini Bripka Damin selaku anggota Patroli Kompi 1 Batalyon A Pelopor tak henti hentinya mengatakan, bahwa personil Brimob Jabar akan terus menjadi yang pertama dalam memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu menggunakan masker pada masa Pandemi Corona ini untuk mencegah penyebaran virus corona.

“Demi kebaikan sekalian tolong untuk tetap waspada dan hati-hati, tetap ikuti anjuran pemerintah dan jangan lupa untuk selalu gunakan masker, jaga jarak, jika kegiatan bapak-bapak selesai lebih baik cepat kembali kerumah, tetap jaga kesehatan dan kebersihan,” ujar Bripka Damin dalam kegiatan patrolinya.

Dikesempatan lain, Komandan Satuan Brimob Polda Jawa Barat Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K., mengatakan “personil kami dilapangan akan terus berupaya dengan berbagai cara agar masyarakat paham akan bahaya virus Corona, sehingga masyarakat mau menaati atau melaksanakan protokol kesehatan yang telah di anjurkan pemerintah.” jelasnya.

Kombes Pol. Yuri Karsono, S.I.K., menambahkan “kegiatan patroli ini merupakan salah satu bentuk Bakti Brimob Polda Jabar untuk masyarakat dalam menghadirkan Negara di tengah-tengah masyarakat”.

“Ini merupakan wujud Bhakti Brimob Polda Jabar dalam hal ini di wilayah Bandung, untuk menciptakan rasa aman dan nyaman serta kedekatan emosional antara Brimob dengan Masyarakat dalam memutus mata rantai Virus Covid-19 ″, ujarnya Kombes Pol. Yuri Karsono.**

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here